Tank Produksi Indonesia-Turki Berikan Nafas Segar Bagi TNI

Tank Buatan PT Pindad Indonesia Bersama FNSS Asal Turki

Tank kelas Medium-Weight yang dikembangkan oleh PT Pindad Indonesia dengan FNSS asal Turki berhasil memajangkan kendaraan tempur Tank Kaplan MT yang dipajang di Istanbul pada Rabu(10/5).

Dalam peluncurannya, CEO FNSS Nail Kurt mengatakan program tersebut tidak hanya mewakili produk baru tapi juga penerapan pendekatan baru untuk kerjasama industri pertahanan multinasional, Jumat(12/5).

Tank tempur Kaplan MT sebetulnya telah diluncurkan tiga tahun lalu yang disaksikan oleh kedua menteri pertahanan antara Indonesia-Turki.

"Kondisi ini memerlukan penyebaran yang mudah dan cepat, mobilitas tinggi, visibilitas rendah, dan daya tembak tinggi. Namun rendah soal biaya perawatan," ujar Kurt.

Tank Kaplan MT merupakan nafas segar bagi kedua negara lantaran memiliki daya akurat yang strategis dengan amunisi anti-tank, mobilitas taktis, dan superior.

Menurut Direktur Jenderal Potensi Pertahanan Indonesia, DR Sutrismo Sumarlan bahwa proyek tank tempur ini sudah berjalan tiga tahun."Indonesia dan Turki berkomitmen bahwa tank berat ini tidak akan diproduksi hanya untuk kedua negara. Kami bisa menjualnya ke negara lain, terutama yang berasal dari Timur Tengah, dan Asia Tengah," ujarnya.

Labels:

Post a Comment

[blogger]

MKRdezign

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget