Toilet Masjid Raya akan Disempurnakan

KEPALA Biro Humas dan Protokoler Setda Aceh, Mulyadi Nurdin meninjau toilet Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Senin (15/5).

BANDA ACEH - Toilet Masjid Raya Baiturrahman (MRB) akan segera disempurnakan dengan konsep yang lebih Islami, sebab konsep toilet MRB yang telah ada dinilai oleh beberapa pihak kurang islami.
Hal itu disampaikan Kepala Biro Humas Setda Aceh, Mulyadi Nurdin saat meninjau kembali toilet MRB, Senin (15/5). Mulyadi mengatakan, untuk penyempurnaan kembali toilet itu akan berkoordinasi antara Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Aceh dan PT Waskita Karya selaku kontraktor proyek renovasi masjid raya. Mereka akan merancang lagi konsep yang sangat sesuai dan islami.
Salah satu bagian yang segera disempurnakan, sebut Mulyadi, yaitu dinding pembatas antara tempat buang air kecil yang akan ditinggikan. Serta pemasangan pembatas pada bagian pembuangan, agar tidak terjadi cipratan air. “Nanti pada bagian pembuangan tempat buang air kecil akan dipasang pembatas agar lebih tinggi,” ujar Mulyadi.
Menurutnya, secara keseluruhan toilet maupun tempat wudhu Masjid Raya Baiturrahman sudah sangat sesuai, karena terdapat jenis toilet yang bervariasi. Sehingga jamaah dapat memilih yang ingin digunakan.
Ia menambahkan, konsep toiletnya sebenarnya juga sudah islami, karena antara toilet pria dengan wanita terpisah dengan jarak yang jauh, yang terhubung dengan sebuah koridor. Dengan rincian terdapat dua area toilet untuk wanita dan dua toilet untuk pria, demikian juga dengan tempat wudhu yang terdapat di empat area. Selain itu, lanjutnya, toilet lama Masjid Raya yang berada di lantai dasar akan tetap difungsikan untuk mengantisipasi saat ramai jamaah.
Amatan Serambi yang kemarin saat meninjau Masjid Raya Baiturahman, mendapati jika toilet MRB berada di basement (ruang bawah tanah) terbagi dalam empat lokasi. Toilet 1 diperuntukkan bagi wanita berada di sisi utara MRB (dekat Pasar Aceh), toilet 2 juga bagi wanita berada di sisi timur dekat area parkir (dekat menara), toilet 3 untuk laki-laki juga berada di sisi timur dekat parkir (dekat menara), dan terakhir toilet 4 untuk laki-laki berada di sisi selatan (dekat Jalan Mohd Jam).
Di dalamnya juga terdapat beberapa jenis toilet, misalnya tempat buang air besar model duduk dan jongkok, serta tempat buang air kecil model berdiri dan jongkok. Selain itu, juga terdapat empat toilet khusus bagi difabel yang telah dilengkapi tempat meletakkan kursi roda, dengan ruangan yang lebih luas.
Antara lantai dasar dengan basement yang merupakan parkiran, toilet, tempat wudhu, dan titipan sepatu dihubungkan oleh delapan tangga dan empat escalator, termasuk tangga bagi difabel. Letak tangga menuju basement itu juga merata di semua penjuru masjid.
Tim Teknik PT Waskita Karya, Ipung yang mendampingi kunjungan wartawan dan tim Biro Humas mengatakan saat ini beberapa bagian toilet memang masih tahap finishing, yang akan terus disempurnakan. Berdasarkan data pihaknya, di basement itu juga dilengkapi ruang menyusui, ruang ganti, klinik, titipan sepatu, dan ruang peminjaman jubah.(mun)
Labels:

Post a Comment

[blogger]

MKRdezign

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget