Kabag Hubungan Antar Lembaga & Promosi BP Batam, Inda Eka Permana, ST, M.Eng. (Foto: Istimewa) |
JAKARTA - Sebagai kawasan ekonomi terkemuka di Asia Pasifik,
Batam didesain menjadi kontributor utama pembangunan ekonomi nasional.
Otoritas pulau yang bertetangga dekat dengan Singapura ini kini
diserahkan kepada Badan Pengusahaan (BP) Batam.
Badan yang berkantor pusat di Batam ini didukung oleh para aparatur
sipil profesional. Sebab tugasnya tidak main-main, antara lain
menjadikan Batam sebagai kawasan industri hijau berorientasi ekspor
sekaligus kawasan wisata bahari unggulan,
Buat ASN di BP Batam, teknologi informasi dan komunikasi (TIK) bukan
hal asing, lantaran telah dikembangkan sebagai bagian dari proyek
e-Government yang dimulai Desember 2007.
Ada keyakinan yang kuat bahwa Batam bakal menjadi pusat TIK di
Indonesia dengan masa depan dengan orientasi internasional serta kota
bisnis yang menyediakan layanan TIK. Hal ini didukung dengan dimiliknya
infrastruktur jaringan informasi dan komunikasi broadband dengan standar
tinggi.
Itu sebabnya, ketika Toko Online Korpri atau lebih dikenal dengan
TokTok bersosialisasi di kantor perwakilan BP Batam di Jakarta, sambutan
para ASN di sana luar biasa besar.
Menurut Kabag Hubungan Antar Lembaga & Promosi BP Batam, Inda Eka
Permana, ST, M.Eng, Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) makin
menemukan bentuknya dengan tagline baru, yaitu profesional, netral, dan
sejahtera.
"Lewat Toko Online Korpri atau TokTok, Korpri berhasil
bertransformasi mengikuti perkembangan zaman. Sebab sekarang eranya
digital seiring pesatnya perkembangan teknologi informasi dan
komunikasi. Ini sangat bersentuhan langsung dengan pekerjaan para ASN,
termasuk di Badan Pengusahaan Batam," ujar Inda kepada Korpri.id di
Jakarta, Rabu (5/4/2017).
Di mata Inda, positioning TokTok.id sebagai
e-commerce yang khusus melayani anggota Korpri, juga sangat menarik dan
dinilainya sungguh sangat tepat. Sebab, pasarnya sudah jelas anggota
Korpri yang berjumlah 4,5 juta ASN, termasuk customer TokTok ada di BP
Batam mencapai 2.800 personil. "Ini jumlah yang sangat besar. Kalau ini
diberdayakan sangat luar biasa dampaknya bagi kesejahteraan anggota
Korpri," kata Inda.
Inda berharap dalam waktu depan bisa bekerja sama lebih lanjut dan
lebih erat lagi dengan TokTok. "Karena itu saya mengajak TokTok juga
bersosialisasi di kantor pusat kami di Batam, mengingat karyawan kami di
sana ada sebanyak 2.800. Sedangkan karyawan di Jakarta hanya 48 orang
saja," ujarnya ramah.
Inda pun berkomitmen bisa saling menguatkan dan membantu perkembangan
kemajuan TokTok ini. "Banyak opsi yang bisa kita lakukan bersama,"
ujarnya tuntas.
Post a Comment